JK saat melakukan kunjungan ke Masjid Al Azhar Jaktim (Foto: Ist)
Jakarta - Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla (JK) melakukan inspeksi tata suara Masjid Raya Al Azhar Jakarta Timur usai memberikan ceramah pada acara Silaturahim Ketua Umum Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) se-Jakarta Timur di Masjid Raya Al-Azhar Jaktim, Rabu (16/4/2014) siang.JK, yang sudah berpengalaman selama 20 tahun mengurus tata suara masjid di Makassar, pun memberikan kiat-kiat menata sound system pada ta'mir masjid yang juga diikuti oleh pemborong yang akan memperbaiki kelengkapan masjid Al Azhar.
Menurut JK, tata suara di Masjid kebanggaan warga Jaktim itu sudah lumayan baik. Namun perlu beberapa perbaikan agar menjadi lebih sempurna.
"Ini sudah lumayan baik, tapi speaker yang disana (mengarah ke barat) harusnya satu arah saja (menghadap ke timur)," ujar JK mengarahkan.
JK menjelaskan bahwa perlu pengadaan akustik agar tata suara semakin baik. JK pun mengatakan DMI akan memberikan bantuan akustik. Selain itu, Wakil Presiden RI ke 10 ini juga akan menyediakan mobil kebersihan dari DMI yang akan standby di Al Azhar untuk menjaga kebersihan masjid.
"Nanti kita (DMI) bantu akustik, juga satu (unit) mobil standby disini," kata dia disambut sumringah ta'mir masjid.
JK memperkirakan biaya yang diperlukan untuk perbaikan perlengkapan suara masjid sekitar Rp 20 juta. Baginya hal ini tidak masalah mengingat fungsinya yang sangat diperlukan di rumah ibadah umat muslim tersebut.
No comments:
Post a Comment
https://twitter.com/LoVeMaTa
https://www.youtube.com/user/dimensinet
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih