Tifatul: Semua Parpol Sekarang Sedang 'Andi Lau'

Jakarta - Parpol-parpol masih melakukan gerilya politik memilah dan memilih mitra untuk membangun koalisi jelang pilpres. Hingga saat ini, baru Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang jelas berkoalisi dengan PDIP mendukung capres Jokowi. Parpol lain masih belum menemukan kawan politik. 

Anggota majelis syuro PKS Tifatul Sembiring menyebut keadaan partai-partai saat ini dalam kondisi 'Andi Lau'. Maksudnya?

"Ini kan kita lihat realitas politik dulu, paling akan mengerucut tiga (capres), Prabowo, Ical, Jokowi. Pasti komunikasi, kita semua kan berada di dalam tataran menengah. Jadi 'Andi Lau', antara dilema dan galau. Kita kan ada di dalam dilema dan galau," ujar Tifatul di gedung Setneg, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Selasa (29/4/2014). 

Maksudnya PKS 'Andi Lau'? tanya lagi wartawan. 

"Semua parpol," lanjut Tifatul. 

Tifatul mengatakan, sejauh ini PKS belum memutuskan untuk berkoalisi dengan Gerindra. Komunikasi yang dilakukan PKS, kata mantan Presiden PKS ini, adalah merespons surat yang dikirim Prabowo Subianto dengan membentuk tim lima sebagai bentuk tindak lanjut. 

"Surat itu sudah dibacakan dalam sidang majelis syuro, sudah dibentuk tim dan akan berbicara masalah seperti apa perkembangannya, tapi PKS juga bicara dengan seluruh komponen," kata Tifatul.

Selain Prabowo, Menteri Komunikasi dan Informasi ini mengatakan capres Golkar Aburizal Bakrie sudah menyampaikan ajakan berkoalisi secara lisan. 

"Satu surat dari prabowo, tapi secara lisan Ical juga mengajak berkoalisi. Nanti dari hasil pembicaraan akan dibawa lagi ke majelis syuro," tuturnya.

No comments:

Post a Comment

https://twitter.com/LoVeMaTa
https://www.youtube.com/user/dimensinet
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih