Ahok yang Kalem Tanggapi Kritikan Lawan, Bersemangat Ketika Paparkan Program

 Calon gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kalem saat menanggapi kritik atau 'serangan' dari pesaingnya di Pilgub DKI. Namun dia akan menggebu-gebu dan bersemangat ketika bicara soal program kerjanya untuk menata Ibu Kota. 

Sikap kalem Ahok terlihat saat menanggapi kritik calon gubernur DKI nomor urut 3 Anies Rasyid Baswedan. Pada Senin (28/11/2016) kemarin Anies menilai program Ahok selama menjadi gubernur DKI hanya sekitar 35 persen yang jalan, sisanya macet. 

Ahok nampak lebih kalem ketika diminta taggapannya oleh wartawan atas kritikan tersebut. "Ya nggak apa apa, biasa kalau seorang yang mau jadi gubernur ya bisa saja mengkritik" kata Ahok di Rumah Lembang, Jakarta Pusat, Selasa (29/11/2016).

Tak hanya itu, Ahok pun juga menanggapi singkat soal program Anies bersama Sandiaga Uno yang ingin membangun stadion sekelas 'kandang' kesebelasan MU Old Trafford. Ahok mengaku sudah merencanakan pembangunan stadion Persija di Taman BMW.

"Saya nggak tahu dia (Anies) mau membangun di mana. Yang jelas di Taman BMW kita juga mau bikin dan desain sudah ada," lanjut Ahok.

Begitu pun soal program bantuan sebesar Rp 1 miliar untuk setiap RW yang dicanangkan Agus Yudhoyono-Sylviana Murni. Ahok mengatakan sebaiknya ditanyakan kepada timses Agus-Sylvi saja. "Tanyakan ke Timsesnya," ucap Ahok kalem.

Ahok nampak bersemangat dan menggebu-gebu ketika diminta menjelaskan soal program kerjanya dalam menata Jakarta. Dalam hal penanganan masalah banjir misalnya, Ahok dengan semangat memaparkan bahwa dia sudah selesai membangun 50 waduk. Itu belum cukup, dia juga berencana membangun 39 waduk lagi agar Jakarta benar-benar terbebas dari banjir. 

"Kita yang baru membuat banyak embung atau waduk, kita sedang beli tanah, kita tambah lagi 39. Kita sudah selesaikan 50 waduk termasuk Pluit, dan kita tambah 39 lagi untuk menurunkan banjir," kata Ahok dengan penuh semangat di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (29/11/2016).

Baca juga: Ahok Akan Bangun 39 Waduk untuk Atasi Banjir, Dari Mana Sumber Dananya? 

No comments:

Post a Comment

https://twitter.com/LoVeMaTa
https://www.youtube.com/user/dimensinet
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih